Didirikan pada tanggal 12 Januari 2013 dan disahkan oleh menteri hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia pada tanggal 2 April 2013 no. AHV – 16526 – AH.01.01. Tahun 2013 adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam pembuatan lampu penerangan yang menggunakan LED sebagai sumber cahayanya. Kami telah menangani banyak proyek-proyek terutama dari pemerintah dan kontraktor serta dari ritel. Dimana sebagian besar proyek-proyek pemerintah, terutama PLTS - SHS (Solar Home System) untuk mendorong penggunaan produk-produk dalam negeri.
Produk kami telah memiliki tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) yang cukup tinggi, salah satunya kami telah mampu untuk melayani proyek-proyek dari DEPARTEMEN PERTAMBANGAN DAN ENERGI, PNPM, DEPARTEMEN PERHUBUNGAN, DEPARTEMEN KESEHATAN, PENDIDIKAN, dll.
Semua perangkat PLTS dan PJU yang menggunakan produk kami didukung oleh controller canggih karena dapat mendeteksi kondisi peralatan dan baterai yang dilengkapi dengan Volt Meter Digital. Semua produk kami telah lulus uji di laboratorium B2TE - BPPT dan TKDN dari DIPERINDAG.